Rabu, 07 September 2011

Selamat datang blog pohon Jabon Surabaya


Bahan untuk Meubel kwatitas Export
Tanaman pohon Jabon dikembangkan untuk diambil batang kayunya, karena  kayu Jabon akhir-akhir ini  menjadi primadona baru selain kayu jati. Pohon Jabon  mudah dikembangkan, perawatannya pun tidak sulit. Selain itu harga jual kayu  Jabon  juga relatif  tinggi. Beberapa keunggulan pohon  Jabon  pertumbuhannya  sangat cepat sehingga masa panen pohon Jabon lebih singkat, kayu  Jabon  juga lebih mudah diawetkan, dikeringkan dan kayu  Jabon  ini mudah di digergaji untuk di bentuk sesuai dengan kebutuhan. Kayu Jabon  tergolong tidak berat /ringan sifat ini sesuai dengan karakter arsitektur modern yang membutuhkan kayu dengan bobot yang ringan tetapi memiliki tingkat  keawetan dan kekuatan yang cukup baik, Untuk itu kayu  Jabon  sangat  diminati oleh  sektor  industri meubel.

Sabtu (31/1), Himpunan Profesi Mahasiswa Tree Grower Community (TGS) Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor (IPB) mengadakan seminar berbentuk Peluang Investasi Kebun Jabon Sebagai Pengganti Sengon di lahan tidur.

Menurut Prof Surdiding Ruhendi yang menjadi pembicara dalam kegiatan itu, tanaman  pohon Jabon memiliki prospek yang sangat baik untuk dikembangkan karena bernilai ekonomis tinggi, waktu panen pohon Jabon relatif pendek, harga jual kayu Jabon relatif tinggi, pemasaran kayu Jabon relatif mudah karena kayu Jabon bisa di gunakan untuk berbagai macam kebutuhan. Hal tersebut juga ditegaskan oleh pembicara dari PT. Andatu Lestari Plywood Lampung Arta Aryesta. menurut dia, saat ini perusahaanya mulai kesulitan untuk mendapatkan pasokan kayu Jabon sebagai bahan baku untuk produksi kayu lapis sehingga harus memilih kayu-kayu yang ada pada lahan masyarakat sekitar. 

 Menurut Irdika Mansur yang juga menjadi pembicara seminar, pohon Jabon bisa dikatakan sebagai salah satu jenis pohon unggulan. Selain masa panen pohon Jabon relatif singkat, pohon Jabon perawatanya sangat mudah karena pohon Jabon bisa  merontokkan sendiri cabang cabangnya. Pohon Jabon berpotensi pengganti sengon.